Berangkat Sehat Pulang Selamat

Oleh: Sukirman*

Sehat sejatinya ialah hak seluruh rakyat yang harus tetap di jaga dan dilindungi oleh negara. Sedangkan kesehatan ialah tata cara pengaturan pola hidup dalam keseharian. Poin utamanya, kesehatan sangatlah penting. 

Semua rakyat atau warga negara yang baik harus mengerti cara menjaga kesehatan. Terlebih rakyat yang bekerja sebagai buruh yang sangat rentan mengalami kecelakaan di tempat kerja. Selain itu, penyakit akibat kerja juga besar resikonya untuk terjadi. 

Selain pekerja, peran pemerintah begitu penting dalam menanggulangi tingkat kecelakaan kerja di tempat kerja dengan memberikan penyuluhan yang bertanggungjawab, terlebih bagi buruh yang sangat rentan mengalami kecelakaan. Peran pemerintah dalam hal ini bisa dikawal dengan keberadaan serikat pekerja/buruh yang peduli tentang kesehatan keselamatan kerja semua anggota.

Upaya tersebut bisa diwujudkam melalui kepengurusan serikat dengan memberikan program pendidikan tentang kesehatan keselamatan kerja yang berkelanjutan. Pendidikan tersebut meliputi safety riding (berkendara yang aman), pengetahuan rambu rambu keamanan, hingga tindakan emergency dan proses evakuasi apabila terjadi kecelakaan kerja.

Fasilitas kerja yang memadai juga bisa meminimalisir kecelakaan pekerja. Terutama mekanisme yang tersistematus mulai dari pekerja berangkat ke pabrik sampai kembali pulang ke rumah. Untuk menciptakan kondisi kerja yang baik, peran pengurus serikat dan manajemen perusahaan dituntut untuk bisa mengklasifikasikan serta meminimalisirkan resiko kecelakaan kerja serta membuat protokol, panduan, dan rambu-rambu di tempat kerja yang disediakan oleh pihak perusahaan.

Kecelakaan kerja terkadang memang tak terhindarkan. Tetapi apabila perusahaan dan serikat buruh bersama-sama menciptakan kondisi kerja yang lebih baik, kecelakaan kerja bisa di hindari. Dan pemerintah dalam hal ini harus tegas untuk menindak perusahaan yang abai terhadap keselamatan pekerjanya. 

Perlu sekali kita garis bawahi bersama. Keselamatan dan kesehatan kerja sangatlah penting. Dan itu bukan sekadar slogan! 


*Penulis adalah Anggota SBA SERBUK SICP Karawang